6 Contoh Surat Lamaran Kerja Bahasa Inggris Serta Struktur dan Tipsnya

Saat ini banyak bertebaran di internet mengenai contoh surat lamaran kerja bahasa Inggris. Biasanya dibutuhkan bagi pelamar yang menginginkan sebuah posisi dalam perusahaan bergengsi, terutama pelamar fresh graduate.

Dalam pembuatannya tidak perlu lihai berbahasa Inggris. Meski demikian, perlu memperhatikan beberapa hal dalam penulisan surat lamaran. Tata cara pembuatan surat lamaran dalam bahasa Inggris di sini bisa menjadi referensi.

Mengapa Harus Menggunakan Bahasa Inggris?

Aturan ini sebenarnya berlaku pada beberapa perusahaan saja. Hanya saja bila pelamar mengincar perusahaan top, akan lebih baik memakai bahasa Inggris. Karena perusahaan besar mewajibkan pegawainya fasih dalam bahasa Inggris.

Surat lamaran pekerjaan berbahasa Inggris dikenal dengan nama Job Application Letter/Cover Letter. Fungsinya untuk memperkenalkan diri sekaligus menjelaskan mengapa pelamar pantas menjabat posisi kosong di perusahaan.

Selain itu, Cover Letter juga efektif dalam memuat alasan kuat mengapa Anda tertarik pada posisi jabatan suatu perusahaan. Sekaligus dapat mempertimbangkan perusahaan menerima Anda di tahap selanjutnya.

Anda dapat memanfaatkan contoh surat lamaran kerja bahasa Inggris di internet. Akan tetapi, memahami serta fasih dalam penggunaan bahasanya sendiri mampu menghasilkan Cover Letter lebih maksimal.

Menulis lamaran kerja dengan bahasa asing mampu menunjukkan kredibilitas bahasa pelamar. Selain itu, mau tidak mau di era globalisasi ini calon pegawai harus memahami bahasa Inggris untuk dapat bersaing.

Terlebih jika perusahaan meminta Anda menulis CV berbahasa Inggris, tetapi ditulis menggunakan bahasa Indonesia maka kemungkinan besar Anda akan ditolak pada seleksi perusahaan tahap awal.

Oleh karena itu, tersedia contoh surat lamaran kerja bahasa Inggris di platform-platform online. Namun Anda tidak bisa hanya dengan meniru tulisannya saja. Pelamar wajib memahami kaidah penulisan dalam bahasa Inggris.

Keunggulan menulis surat lamaran berbahasa Inggris lainnya ialah langsung lolos seleksi pada perusahaan yang meminta aturan tersebut. Sejauh ini, kemampuan berbahasa asing memang memiliki nilai plus di mata perusahaan.

Cover Letter mampu menarik perhatian rekrutmen. Hal ini dikarenakan pelamar dianggap memiliki kelebihan daripada pelamar lain. Sehingga Anda lebih cepat dipanggil untuk wawancara atau tes tahap selanjutnya.

Struktur Penulisan Surat Lamaran Kerja Berbahasa Inggris

Agar surat lamaran tampak menarik, profesional, keren, dan dilirik rekrutmen, Anda perlu mengikuti panduan struktur penulisannya. Dengan memahami contoh surat lamaran kerja bahasa Inggris melalui strukturnya, surat lamaran akan berkualitas.

Heading

Menulis contoh surat lamaran kerja yang menggunakan bahasa Inggris pertama yaitu membuat bagian kepala surat atau heading. Informasi yang dituliskan berupa data pengirim disertai informasi perusaan tujuan.

Informasi pengirimnya sendiri meliputi nama lengkap, alamat, nomor hp yang bisa dihubungi, dan alamat email. Sementara informasi perusahaannya cukup memuat nama recruiter, jabatan, serta alamat perusahaan.

Opening Greeting

Dalam penulisan salam pembuka pada contoh surat lamaran kerja bahasa Inggris wajib memberikan kesan hormat. Seperti mencantumkan sapaan Mr./Mr./Sir atau Madam diikuti nama recruiter.

Kemudian penulisan opening tidak perlu terlalu panjang, namun tetap sopan dan profesional. Contoh surat lamaran kerja dengan bahasa Inggris pada salam pembuka bisa diawali dengan kata ‘Dear’ sebelum nama recruiter. Misalnya ‘Dear Mr. Jay’, ‘With regards’, atau ‘To whom it may concern’.

Introductory Paragraph

Tahap selanjutnya pada struktur Cover Letter yaitu membuat paragraf pembuka. Contoh surat lamaran kerja bahasa Inggris pada bagian ini bisa diawali dengan mengutarakan ketertarikan terhadap posisi jabatan.

Highlighting Paragraph

Jelaskan skill khusus yang Anda miliki di bagian isi sesuai posisi kosong. Berikan keterangan lebih spesifik, misal Anda pernah menjabat sebagai manager marketing, customer service, bagian analisis data, atau lainnya.

Closing Paragraph

Sebelum mengakhiri, pastikan membuat salam penutup dan rasa terima kasih telah menerima surat lamaran Anda. Tambahkan juga bawa Anda tertarik menanti kabar selanjutnya dari tim recruiter perusahaan.

Tips Penting saat Membuat Contoh Surat Lamaran Kerja Bahasa Inggris

Pentingnya memahami tips dalam membuat surat lamaran berbahasa Inggris akan membantu Anda menyusun Cover Letter. Beberapa tips sederhana ini dapat dilakukan dengan mudah. Simak tips-tips berikut ini demi penulisan berkualitas.

Melakukan Riset Perusahaan

Saat menemukan lowongan kerja, Anda wajib memastikan latar belakang perusahaan. Penggalian informasi ini berguna apabila pelamar lolos dalam seleksi wawancara. Selain itu, penulisan jabatan dan nama recruiter tidak akan salah.

Memakai Bahasa Formal

Contoh surat lamaran kerja bahasa Inggris yang tepat adalah menggunakan bahasa formal. Meski berbahasa asing, Anda harus berbahasa dengan sopan. Jangan menggunakan singkatan atau istilah kekinian dalam Cover Letter.

Jangan Terlalu Bertele-Tele

Meski pelamar fasih dalam berbahasa asing, usahakan untuk tidak bertele-tele. Jelaskan maksud secara runtut, jelas, dan padat. Buat poin-poin secara garis besar, hal tersebut akan Anda kembangkan di tes wawancara.

Kejelasan dalam Melamar Pekerjaan

Maksud dari kejelasan saat melamar pekerjaan ialah menyampaikan posisi jabatan yang diinginkan secara jelas. Bila hanya mencantumkan informasi ingin menjadi bagian dari karyawan perusahaan tersebut, maka akan terkesan ambigu.

Menuliskan Motivasi dan Tujuan Melamar

Jika Anda merupakan fresh graduate, cantumkan motivasi dan tujuan mengapa melamar di perusahaan tersebut. Buat motivasi dan tujuan dalam pandangan jangka panjang, agar tim recruiter mempertimbangkan potensi yang dimiliki pelamar.

Proofreading

Bila surat lamaran berbahasa Inggris sudah selesai, pastikan Anda memeriksa ulang tulisan. Gunanya untuk mengidentifikasi kesalahan penulisan sekaligus memperbaiki grammar. Font tulisan juga harus diperiksa supaya dapat terbaca jelas.

Bila keseluruhannya sudah selesai dan sudah dipastikan surat lamaran layak disebar, maka tulisan bisa langsung dicetak atau dikirim melalui email. Pengiriman sendiri bergantung pada permintaan sistem aturan lamaran pekerjaan perusahaan.

Tulisan di atas bisa menjadi bahan pertimbangan dalam menulis Cover Letter. Jangan lupa tetap memakai bahasa efektif pada contoh surat lamaran kerja bahasa Inggris agar tulisan Anda menarik di mata recruiter.

Baca Juga:

Scroll to Top