Cara menghapus data aplikasi di iPhone sangat penting bagi para penggunanya. Seperti yang diketahui bahwa jumlah penyimpanan dan file sampah di Smartphone tentu bisa menghambat kinerja. Jika terlalu banyak menyimpan memori internal di iPhone bisa membuat smartphone tersebut menjadi lebih lambat.
Jika sudah menggunakan iPhone tetapi proses kerjanya lambat tentu membuat beberapa orang merasa kurang nyaman. Perangkat iPhone sebenarnya berbeda dengan smartphone lainnya karena tidak menyediakan memori eksternal. Tidak heran jika menghapus data aplikasi sangat penting bagi pengguna iPhone.
Cara Mudah Menghapus Data Aplikasi di Iphone
Salah satu cara sederhana untuk mengatasi kinerja smartphone yang semakin menurun adalah menghapus data pada aplikasi. Salah satu cara mengatasi memori penyimpanan pada iPhone bisa dengan menghapus data, menghapus aplikasi, dan menghapus cache.
Pengguna iPhone baru, menghapus data menjadi salah satu hal yang cukup membingungkan sekali pun dapat mengurangi penyimpanan dan kinerja hp semakin meningkat. Tidak perlu khawatir, berikut ini cara menghapus data aplikasi di iPhone dengan mudah.
Menghapus Data di iCloud
Cara menghapus data aplikasi di iPhone dengan sederhana bisa mengandalkan iCloud. Pengguna Iphone bisa menghapus data tanpa mengunduh aplikasi. Penyimpanan secara online bisa membantu backup data di Smartphone.
Bagi yang belum tahu, iCloud merupakan media penyimpanan online yang tersedia di iOS. Para pengguna bisa melakukan backup data secara online melalui iCloud. Smartphone tersebut telah menyediakan biaya langganan mulai dari 5GB hingga 2 TB untuk penggunaan keluarga.
Para pengguna juga bisa mendapatkan iCloud secara gratis sebesar 5 GB untuk digunakan. Ada beberapa cara sederhana yang dilakukan untuk menghapus data melalui iCloud, seperti berikut;
- Langkah pertama Silahkan buka menu pengaturan atau setting terlebih dahulu melalui smartphone iPhone.
- Ketuk nama Anda yang berada pada bagian atas di menu setting
- Coba pilih iCloud kemudian klik pengelola penyimpanan atau manage storage
- Akan muncul aplikasi dengan jumlah ruang penyimpanan yang tersedia di iCloud
- Anda bisa memilih aplikasi, kemudian dapatkan opsi hapus dokumen dan data
- Contohnya, memilih aplikasi Whatsapp messenger kemudian pilih hapus data.
Dengan beberapa langkah tersebut untuk bisa membantu Anda semakin memudahkan penghapusan data aplikasi dan kinerja smartphone semakin maksimal.
Melakukan Hapus Data pada Penyimpanan
Cara menghapus data aplikasi di iPhone selanjutnya dengan menghapus data pada bagian penyimpanan. Berbeda dari cara sebelumnya, dengan menggunakan langkah-langkah berikut ini Anda bisa menghapus data pada aplikasi tanpa melibatkan iCloud. Berikut ini langkah yang bisa diikuti:
- Langkah pertama Silahkan pilih ikon setting atau pengaturan pada iPhone maupun iPad Anda
- Setelah itu temukan menu umum
- Pilih penyimpanan iPhone
- Jika sudah akan muncul aplikasi dan jumlah penyimpanan yang tersedia di smartphone tersebut.
- Ketuk ikon aplikasi untuk bisa menghapus data.
- Akan ada opsi keluarkan app atau hapus app
- Anda bisa mencoba untuk keluarkan apa jika ingin mengosongkan penyimpanan aplikasi pada smartphone. Dengan langkah tersebut data dan dokumen tetap tersimpan.
- Tapi jika ingin melakukan penghapusan App, maka seluruh aplikasi dan data akan hilang. Anda bisa mencoba untuk install ulang dan menggunakan aplikasi kembali.
Langkah tersebut bisa digunakan bagi Anda yang tertarik untuk menghapus data aplikasi atau menghapus aplikasi pada iPhone. Dengan cara menghapus data aplikasi di iPhone tersebut, maka Anda bisa saja tidak memiliki aplikasi yang sudah terhapus tadi.
Hapus Cache di iPhone dari Safari
Para pengguna Iphone bisa mencoba untuk menggunakan opsi Safari sebagai salah satu cara untuk menghapus data aplikasi. Safari adalah Browser yang telah dikembangkan oleh Apple. Safari juga termasuk default browser yang dapat diakses melalui perangkat Apple.
Tidak hanya browser, ternyata Safari juga dapat digunakan untuk cara menghapus data aplikasi di iPhone dengan mudah. Hapus data dan dokumen melalui Safari tentu bisa membuat semua akun di Smartphone iPhone Anda menjadi keluar atau logout secara otomatis.
Para pengguna perlu menyimpan atau mengingat username dan kata sandi untuk bisa login kembali. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghapus cache melalui Safari seperti berikut:
- Pertama Silahkan buka dan masuk pada pengaturan di iPhone Anda, setelah itu cari aplikasi Safari.
- Pilih data situs website untuk bisa menghapus cache di Safari.
- Ketuk Hapus semua data pada situs website tersebut untuk menghapus cache maupun file sampah di iPhone.
Dengan beberapa cara menghapus data aplikasi di iPhone tersebut, cache sudah terbebas dari iPhone Anda dan bisa digunakan secara maksimal.
Menghapus Data di Aplikasi
Cara menghapus data aplikasi di iPhone paling sederhana yaitu langsung pada aplikasinya. Kebanyakan aplikasi di iPhone sudah menyediakan fitur menghapus cache maupun data. Jadi Anda bisa melihat jumlah penyimpanan data kemudian melakukan penghapusan cache pada aplikasi tersebut.
Biasanya ruang penyimpanan dan cache berada pada pengaturan aplikasi. Ada beberapa langkah yang bisa diikuti untuk menghapus data aplikasi tersebut, seperti berikut:
- Pertama silahkan buka icon pengaturan di smartphone tersebut
- Pilih penyimpanan iPhone kemudian lihat aplikasi yang memiliki data besar
- Misalnya, WhatsApp menyimpan data paling banyak di iPhone Anda
- Buka aplikasi Whatsapp di iPhone terlebih dahulu
- Pilih menu pengaturan yang berada di bagian kanan bawah
- Pilih penyimpanan data
- Cobalah untuk memilih kelola penyimpanan agar bisa melihat data tersimpan di HP tersebut
- Hapus video, dokumen, maupun foto pada akun chat
- Anda juga bisa memilih foto maupun video yang sudah tidak terpakai kemudian disimpan pada tempat lain.
- Pilih opsi hapus item
- Lakukan secara berulang untuk mengurangi jumlah media WhatsAp.
Berapa langkah tersebut adalah cara sederhana untuk menghapus data aplikasi langsung pada aplikasinya.
Berbagai macam cara yang bisa dilakukan untuk memaksimalkan kinerja iPhone. Gunakan salah satu cara menghapus data aplikasi di iPhone.
Baca Juga:
- 5 Cara Mengatasi iPhone Tidak ada Layanan Paling Jitu
- 6 Cara Membuat Emoji iPhone di Android
- Cara Kirim Foto dari iPhone ke Android Lewat Bluetooth Cepat
- 9 Cara Membuat Kamera Android Seperti iPhone