Cara menurunkan versi Android untuk semua jenis merek dibutuhkan ketika perangkat mobile Anda tidak bisa bekerja secara optimal atau justru kinerja menurun. Kadang, pengguna kurang merasa nyaman dengan versi Android terbaru dan sudah terbiasa dengan versi sebelumnya.
Para pengguna ponsel Android tentu selalu menantikan fitur baru namun sayangnya ada fitur yang dihadirkan tidak sesuai ekspektasi. Hal tersebut jelas menjadi alasan utama mengapa pengguna lebih memilih kembali lagi kepada sistem software OS yang lama.
Bila masih terjadi bug atau lainnya, alangkah lebih baiknya Anda lakukan downgrade atau menurunkan versi Android sebelumnya. Sebab, kegagalan sistem perangkat ini tidak bisa diatasi dalam waktu singkat.
Sehingga pihak developer akan membutuhkan waktu untuk proses perbaikannya. Jadinya, solusi yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggunakan OS sebelumnya. Salah satu dari gangguan yang paling terasa dan sangat mengganggu kenyamanan ialah bug.
Kesalahan ataupun kegagalan pada program justru bisa membuat aplikasi maupun sistem tidak dapat lagi bekerja dengan optimal. Berikut ini ada beberapa cara menurunkan versi Android untuk semua jenis merek ponsel terbaru, seperti:
1. Aktifkan OEM unlocking dan USB debugging
Langkah pertama yang bisa Anda lakukan cara menurunkan versi Android, pastikan sudah aktifkan Opsi Pengembang pada ponsel Android. Anda bisa langsung buka menu Pengaturan, Perangkat – Tentang ponsel.
Klik Build Number sehingga pesan konfirmasi bahwa Anda mempunyai opsi pengembang sudah diaktifkan. Berikutnya, bisa Anda buka menu Pengaturan – Sistem – Lanjutan – Opsi Pengembang, yang mana bertujuan memperluas menu tersembunyi pada perangkat ponsel.
Sebelum Anda melanjutkan ke tahapan berikutnya, sebaiknya aktifkan OEM unlocking. Sebab, langkah ini sangat penting untuk selanjutnya ke langkah berikutnya. Sekarang, Anda bisa scroll ke bagian bawah Debugging dan pilih opsi Izinkan USB debugging.
2. Unduh versi OS Android yang ingin digunakan
Cara menurunkan versi Android wajib dengan Anda unduh atau download versi OS yang sesuai. Disini Anda bisa login ke dalam situs hosting OTA pada mesin pencarian Google, di dalamnya sudah lengkap tersedia versi Android lama maupun baru.
Anda hanya perlu menambahkan file tersebut dan unzip isi folder ke dalam perangkat supaya bisa diakses kembali saat dibutuhkan. Maka dari itu, Anda bisa mencobanyak sendiri dengan mudah.
3. Lakukan boot ke dalam perangkat bootloader
Boot ke dalam perangkat bootloader bisa dilakukan dengan sejumlah cara yang paling mudah adalah dengan Anda hubungkan perangkat mobile ke PC Windows. Kemudian buka folder platform tools, lalu ketik ‘’cmd’’ untuk mengelola file.
Nantinya akan terbuka jendela Command Prompt, sekarang tinggal Anda masukan saja untuk memulai daemon adb, adb reboot bootloader. Smartphone Android bakal dibuka ke dalam bootloader, disini Anda harus kirimkan sejumlah perintah khusus.
Bisa juga dengan cara tekan dan tahan tombol daya dan juga tombol volume bawah sampai muncul logo robot Android yang sedang berbaring. Lalu, tahan kedua tombolnya sebelum melepaskan. Gunakan tombol volume atas dan bawah untuk memilih masuk ke dalam fastboot.
4. Buka kunci pada bootloader
Selanjutnya bisa langsung buka kunci bootloader guna keperluan proses flashing. Sebab, Anda tidak bisa melakukan flash ponsel tanpa melalui metode siteloading ADB. Cara menurunkan versi Android cukup mudah dengan Anda masukan perintah seperti, fastboot flashing unlock.
Anda pun bisa dapatkan pesan peringatan bahwa dengan membuka kunci bootloader ini bisa menyebabkan perangkat menjadi tidak stabil. Gunakan tombol volume atas bawa untuk membuka kunci bootloader dan konfirmasi pada pilihan dengan menekan tombol daya.
Dapat melalui proses startup perangkat guna mengaktifkan lagi USB debugging sebagai persiapan menuju langkah selanjutnya. Kemudian, pastikan perangkat sudah terhubung ke PC, Anda harus memasukkan lagi bootloader pada smartphone Android dengan perintah, adb reboot bootloader.
5. Input perintah flash perangkat
Semua jenis file yang sudah diekstrak ke dalam folder platform tools sudah bisa diakses. Anda dapat langsung jalankan perintah dengan jendela Command Prompt/PowerShell yang terbuka, flash – all.
Smartphone Anda ini sudah memulai proses dan cara menurunkan versi Android atau downgrade yang hanya butuh waktu beberapa menit saja. Dengan begitu, Anda bisa menyelesaikannya.
Anda bisa biarkan jendela Command Prompt ini terbuka dan setelah selesai akan ada notifikasi atau pemberitahuan. Langkah terakhir mungkin bisa membantu Anda untuk menurunkan versi dari Android Anda.
6. Aktifkan kembali bootloader
Sebenarnya, cara menurunkan versi Android dengan aktifkan kembali bootloader ini opsional. Namun tetap dibutuhkan apabila Anda ingin memperoleh pembaruan OTA nantinya. Dengan begitu, maka proses sudah akan selesai.
Bila tidak, Anda akan melihat layar splash pop up dengan adanya peringatan tiap kali melakukan reboot smartphone. Cara ini bisa dilakukan dengan sangat mudah apabila Anda memiliki niat yang kuat.
Untuk cara mengaktifkan kembali USB debugging dari langkah cara menurunkan versi Android diatas, Anda tidak akan terkunci sehingga dapat pembukaan kunci OEM dengan warna masih abu-abu.
Hubungkan ponsel ke PC, buka folder platform tools dan buka kembali jendela Command Prompt dengan ketik ‘’cmd. Masukan juga perintah berupa, adb reboot bootloader. Sekarang Anda bisa kunci kembali bootloader dengan memasukkan perintah, fastboot flashing lock.
Gunakan tombol volume atas bawah untuk pilih opsi lock the bootloader. Klik dengan tombol daya. Saat sudah dikonfirmasi terkunci, secara otomatis bakal muncul pada layar di menu bootloader.
7. Restart ponsel Android
Anda bisa restart ponsel Android supaya memutuskan sambungan perangkat dan boot ulang. Sebab, Anda baru bisa menurunkan versi dari pratinjau pengembang Android. Sekarang, langkah Anda adalah dengan proses penyiapan perangkat.
Daftarkan build Android akan bekerja dengan optimal tanpa bug yang mengganggu. Proses dan cara menurunkan versi Android cukup mudah namun dibutuhkan perangkat PC agar bisa melakukannya dengan cepat dan terhindar dari gangguan bug lainnya.
Baca Juga:
- 8 Cara Mengecek HP Android Masih Bagus atau Tidak dengan Ini
- 10 Cara Mempercepat Download di Chrome Android
- Cara Memperbaiki Hp Android yang Tidak Bisa Masuk ke Menu
- 3 Cara Mengembalikan Suara Video yang Hilang di Android
- 2 Cara Mengembalikan Foto yang Terhapus di Memory Internal Android