Mencari tahu cara cek LCD Iphone apakah KW atau original merupakan langkah paling tepat, terutama ketika Anda membeli ponsel second. Membeli handphone bekas memang menjadi alternatif terbaik untuk membeli Iphone.
Dengan memilih handphone second, Anda bisa mendapatkan ponsel tanpa mengeluarkan biaya terlalu besar. Namun membeli ponsel second juga memiliki banyak risiko, dimana Anda bisa mendapatkan ponsel yang berkualitas buruk.
Sebagai contoh, Anda bisa menemukan Iphone yang sudah di replika atau refurbish. Oleh sebab itu melakukan pengecekan pada setiap bagian perangkat ponsel merupakan hal yang sangat krusial sebelum melakukan pembelian.
Salah satu bagian yang paling banyak mengalami masalah adalah LCD. Touchscreen pada Iphone sering mengalami kerusakan seperti layar tidak responsif, warna buram dan kurang cerah, atau mengalami delay saat digunakan.
Sebelum Anda mencari tahu cara cek LCD Iphone, ada baiknya untuk memahami terlebih dahulu bagaimana membedakan layar KW dan original. Berikut informasi mengenai perbedaan layar Iphone yang bisa membantu Anda.
Cara Membedakan LCD Iphone KW VS Original
Sebagai penggemar Apple, tentu pengguna tidak ingin menggunakan perangkat KW karena memiliki kinerja berbeda dengan ponsel original. Namun, perangkat KW mulai banyak diproduksi karena permintaan pengguna Iphone yang tinggi.
Jika tidak ingin salah membeli produk Apple, maka pengecekan berbagai detail mulai dari hardware hingga software ponsel merupakan langkah penting. Terutama pada bagian LCD pada ponsel yang dinilai sering bermasalah.
Banyak pembeli ponsel Apple mengkhawatirkan layar handphone yang KW dan bermasalah. Oleh sebab itu, selain mengetahui cara cek LCD Iphone, maka Anda juga perlu memahami cara membedakan LCD berikut ini.
Tingkat Kecerahan
Kecerahan merupakan poin pembeda pada layar ponsel Iphone. Jika LCD ponsel asli, maka layar cenderung memiliki kecerahan yang lebih baik dibandingkan versi KW. Layar KW umumnya memiliki kecerahan lebih rendah.
Klik Ikon dan Pindahkan
Ketika memegang ikon dan memindahkannya, maka layar original akan bergerak sesuai dengan kecepatan yang sama dengan pengguna. Berbeda dengan KW yang memiliki gerak lebih lambat dan tidak bekerja dengan baik.
Display Strip
Cara cek LCD Iphone untuk membedakan KW atau original juga bisa dilihat melalui strip ponsel. Produk original memiliki strip lebih keras dengan layar berkualitas sangat baik, sehingga tidak mudah pecah.
Logo Pada Strip
Apple selalu memiliki logo hampir di setiap bagian ponsel. Pada area strip terdapat logo Apple dan satu nomor kode bagian yang membuktikan bahwa layar tersebut original serta berkualitas tinggi.
Barcode
Pada produk original, Anda akan menemukan barcode pada bagian belakang LCD bersamaan dengan serial nomor. Dalam banyak kasus, developer mulai menyediakan layar KW dengan barcode dan nomor seri tersendiri.
Namun, Anda tidak perlu khawatir karena barcode antara KW dan original mudah untuk dibedakan. Pada LCD original barcode cenderung lebih terang dan jelas dibandingkan versi layar KW.
Setelah memahami bagaimana cara untuk membedakan LCD KW dan original, maka Anda juga bisa melakukan pengecekan LCD Iphone agar lebih yakin. Berikut cara untuk melakukan pengecekan tersebut.
Cara Cek LCD Iphone Dengan Mudah, Cepat dan Praktis
Bagian touchscreen yang rusak pada Iphone mengindikasikan bahwa LCD ponsel sudah pernah diganti atau mengalami kerusakan. Apabila Anda mengalami kondisi tersebut, maka service sangat diperlukan karena kerusakan dapat menjalar.
Oleh sebab itu, Anda bisa memanfaatkan cara cek LCD Iphone menggunakan beberapa tools, dimana pengecekan tersebut dapat membantu Anda untuk mengetes apakah LCD masih original atau telah diganti.
3u Tools
Cara pertama adalah memanfaatkan 3u Tools, dimana aplikasi ini dapat diunduh melalui link www.3u.com. Anda hanya perlu menginstal tools tersebut sama seperti ketika melakukan penginstalan pada aplikasi lainnya.
Selanjutnya, Anda perlu menghubungkan Iphone dengan komputer atau laptop yang sudah memiliki aplikasi 3u di dalamnya. Buka aplikasi tersebut dan tunggu hingga berhasil mendeteksi perangkat Iphone.
Berikutnya, Anda akan diberikan informasi lengkap mengenai spesifikasi lengkap ponsel. Pilih menu View Verification Report pada bagian bawah keterangan spesifikasi lengkap sampai muncul pop up authorisasi.
Anda bisa memilih Authorize kemudian tunggu beberapa saat hingga muncul jendela iDevices Verification Report. Setelah itu, Anda bisa melihat seluruh informasi mengenai software maupun hardware pada ponsel.
Cara cek LCD Iphone yaitu dengan melihat informasi Screen Serial Number. Apabila terdapat hasil Need to Judge, maka patokan penilaian untuk melihat layar KW atau original terdapat pada Front Camera.
Jika Result Test pada Front Camera menunjukkan hasil Normal, maka dapat dipastikan layar LCD Anda asli. Sebaliknya jika hasil Normal tidak muncul, maka terdapat kemungkinan besar layar Anda telah diganti.
Kode Rahasia
Cara cek LCD Iphone berikutnya yaitu memanfaatkan kode rahasia tanpa bantuan aplikasi tambahan. Metode ini merupakan langkah paling mudah untuk mengetahui bagaimana kondisi touchscreen Iphone.
Kode rahasia yang akan digunakan ini memiliki fungsi utama untuk mengetahui kualitas layar Iphone. Selain lebih cepat, kode rahasia juga dinilai praktis karena tidak akan mengurangi penyimpanan dengan menginstal aplikasi.
Anda hanya perlu mendial kode *#*#2664#*#* dan secara otomatis perangkat akan menampilkan pilihan untuk mengetes kualitas serta kondisi layar. Kemudian, serangkaian tes yang tersedia akan memastikan kondisi touchscreen ponsel Anda.
True Tone
Metode terakhir adalah memanfaatkan True Tone yang tersedia untuk Iphone seri 8 ke atas. Anda perlu masuk pada menu Settings, kemudian pilih menu Display & Brightness atau Tampilan dan Kecerahan.
Pada menu tersebut, pengguna perlu menggulir layar sampai ke bawah sampai menemukan pilihan True Tone. Apabila Anda tidak bisa menemukan fitur tersebut pada ponsel, maka layar LCD kemungkinan besar palsu.
True Tone sendiri berfungsi untuk mengatur White Balance secara otomatis, sehingga jika fitur tersebut tidak ada pada ponsel, maka terdapat kesalahan pada layar, baik karena kerusakan maupun layar tidak asli.
Selain untuk menilai apakah layar original, Anda bisa menggunakan metode tersebut secara berkala. Cara cek LCD Iphone secara berkala dapat membantu Anda mengetahui kondisi layar ponsel dari waktu ke waktu.
Baca Juga:
- Cara Screen Mirroring Iphone ke TV Bagi Pengguna Baru
- Cara Cek 3utools iPhone Agar Tidak Tertipu Produk Palsu
- 4 Cara Cek e Money di iPhone Hanya dengan 1 Kali Tap
- Cara Agar Tampilan WhatsApp Android Seperti iPhone Tanpa Aplikasi